Kita sering mendengar cerita horor seputar hantu. Ya iya, kalau seputar tiwul itu namanya cerita kuliner. Dan sering kali kehadiran makhluk astral katanya ditandai dengan semerbak aroma tubuh jin, dengan macam-macam deskripsi.
Dulu pernah, waktu aku merantau ke Jawa. Sekali waktu habis salat Subuh nyapu teras atas rumah tempat aku tinggal. Gak ada angin atau pergerakan apa pun, tahu-tahu muncul aroma busuk banget. Kayak bangkai, bahkan lebih buruk lagi. Pahit, pokoknya na’udzubillah. Belum pernah seumur hidup aku cium bau setara itu.
Tapi aroma itu hanya tercium sekejap. Kuendus-endus, gak ketemu lagi. Untungnya gak mikir ke mana-mana. Kalau aku panik, menganggap sedang didekati hantu. Lari turun buru-buru, mungkin sekarang gak bisa blogging. Jatuh dari tangga, mati.
Tapi aroma itu hanya tercium sekejap. Kuendus-endus, gak ketemu lagi. Untungnya gak mikir ke mana-mana. Kalau aku panik, menganggap sedang didekati hantu. Lari turun buru-buru, mungkin sekarang gak bisa blogging. Jatuh dari tangga, mati.
Pengalaman berikutnya, setelah punya anak dua. Aku dan anak-anak jalan ba’da Subuh ke lapangan depan rumah. Tahu-tahu kecium aroma melati semerbak banget. Aku diam saja, walau langsung keingat Susana.
Paginya, setelah terang. Kudatangi tempat yang sama. Ternyata memang ada tanaman melati di situ. Halah, kena prank!
Aroma Tubuh Hantu
Ada yang bilang, aroma tubuh hantu atau jin itu mirip bau kentang busuk. Ada juga yang katanya seperti nasi baru dimasak, enak dong! Ada yang bilang seperti bunga melati, kamboja, kenanga, dll. Yang jelas bukan bunga bank. Beda wilayah.
Baca juga: Pengaruh Jin Bisa Sebabkan Selingkuh
Kucari literatur tentang aroma tubuh jin, sampai sekarang (sudah sepekan lebih) belum ketemu. Akhirnya kutanya ke teman yang pernah diruqyah dan beberapa kali meruqyah.
Intermezo sedikit, ruqyah itu sudah di-Indonesiakan jadi rukiah. Gak enak ya, kayak nama orang. Jadi tetap kupakai kata ruqyah, anggaplah gaya selingkung ala iluvtari.com.
Sebelum bahas bau badannya, ada kabar baik untuk kamu yang penakut. Ternyata hantu itu tidak ada! Yang ada adalah jin, setan, dan iblis.
Sebelum bahas bau badannya, ada kabar baik untuk kamu yang penakut. Ternyata hantu itu tidak ada! Yang ada adalah jin, setan, dan iblis.
Beda Jin, Setan, dan Iblis
Banyak orang yang mengidentifikasi macam-macam hantu, lalu diberi nama sesuai info yang pernah mereka dapat. Ada tuyul, kuntilanak, dll. Tuh, di kepalamu langsung terbayang kan bagaimana penampilan mereka.
Itu bukti suksesnya setan mengelabui kita. Dikelabui? Nanti di akhir kita bahas. Yang sabaarr.
Jin, menurut para ulama, adalah makhluk yang sama dengan manusia dalam hal sifat dan beban syariat. Jin dan manusia sama-sama diciptakan untuk beribadah (QS 51: 56). Keduanya juga memiliki akal dan hawa nafsu.
Seperti yang sudah sama-sama kita ketahui (tapi belum tentu sama-sama meyakini), manusia diciptakan dari tanah, sedangkan jin diciptakan dari api.
Seperti yang sudah sama-sama kita ketahui (tapi belum tentu sama-sama meyakini), manusia diciptakan dari tanah, sedangkan jin diciptakan dari api.
Setan, adalah sifat yang melekat pada jin ataupun manusia. Buka surah an-Naas, ya!
Iblis, adalah makhluk dari golongan jin yang membangkang saat diperintah sujud pada Nabi Adam ‘alayhissalam (QS 18: 50).
Lalu, di manakah posisi hantu? Mereka adalah jin kesetanan yang diperintah oleh Iblis untuk mengganggu manusia.
Iblis, adalah makhluk dari golongan jin yang membangkang saat diperintah sujud pada Nabi Adam ‘alayhissalam (QS 18: 50).
Lalu, di manakah posisi hantu? Mereka adalah jin kesetanan yang diperintah oleh Iblis untuk mengganggu manusia.
Tipu Daya Jin Kafir
Mulai sekarang, berhentilah berpikir bahwa aroma kentang busuk, nasi masak, atau wewangian bunga adalah tanda kehadiran jin. Apalagi bau kentut, mungkin itu dari brutumu sendiri. Atau efek hidung yang terlalu dekat dengan mulut. Kya kyaa!
Itu semua merupakan tipu daya jin kafir yang berusaha memalingkan kita dari takut pada Allah jadi takut pada mereka. Karena jin dapat melihat kita dari tempat yang kita tidak dapat melihat mereka, jadi mereka membuat-buat keadaan tertentu supaya lebih greget.
Kalau mereka berkuasa, tentu mereka akan melakukan yang lebih buruk lagi pada kita. Tapi ada Allah yang Maha Menjaga. Tenang? Gak juga. Kalau gak dekat ke Allah ya jangan sok-sok tenanglah. Enak aja.
Kalau mereka berkuasa, tentu mereka akan melakukan yang lebih buruk lagi pada kita. Tapi ada Allah yang Maha Menjaga. Tenang? Gak juga. Kalau gak dekat ke Allah ya jangan sok-sok tenanglah. Enak aja.
Sekali lagi, lupakan soal bau tertentu untuk mengetahui keberadaan makhluk halus. Literatur tentang itu kebanyakan didapat dari dukun yang notabene adalah kaki tangan jin kafir.
Ciri keberadaan mereka di sekitar, bahkan di dalam tubuh kita dapat diketahui dengan introspeksi. Kalau kamu (aku juga) merasa galau gaje, suka ngamuk-ngamuk, males ibadah, otak ngeres, dsb, itu adalah tanda-tanda bahwa jiwamu dikuasai jin kafir.
Solusinya? Paksa ibadah. Jangan buru-buru minta ruqyah. Sebab ustaz bukan dukun, yang ngakunya bisa mengusir setan.
Kalau kamu terindikasi kena santet dan sejenisnya, baru konsultasi ke ustaz yang biasa meruqyah. Nantinya mereka akan memberi pemahaman dulu tentang akidah, gak ujug-ujug baca ayat. Karena seperti dokter, ustaz berusaha mengobati, tapi Allah yang berkuasa menyembuhkan.
Saranku, kalau kamu merasa ada bau gak enak di sekitarmu, jangan buru-buru menuduh jin. Paling cocok itu ya mandi!
Masih penasaran dengan aroma tubuh jin? Gini, mereka kan terbuat dari api. Coba kamu cium api, gimana aromanya? Kalau belum terasa, mungkin lebih dekat lagi. Sampai nempel ya, biar afdhol!
No comments