Aku tertawa sendiri saat dalam perjalanan menuju kasir. Di etalase kosmetik, berjajar shower scrub Scarlett aneka varian. Belum lama dari hari itu, aku baru saja memesan produk yang sama secara daring. Ternyata di Jambi sudah ada yang jual.
Tapi baru shower scrub dan lotion yang tersedia. Sampo dan produk Scarlett lainnya belum nampak. Aku tipikal konsumen yang males nanya-nanya. Kalau belum dipajang, asumsiku belum ada. Jadi kalau mau beli, ya ke official-nya ajalah.
Nah ketika paket face care-ku datang, yang lebih antusias justru abinya anak-anak. Barangkali karena melihat produk skincare dan body care di rumah banyak dari brand Scarlett, beliau jadi penasaran. Sehebat apa sih memangnya?
Scarlett Glowtening Serum
Kali ini yang tiba di rumah adalah Scarlett Glowtening Serum, face care yang kabarnya bisa membuat kulit wajah lebih glowing. Sebelum aku mencoba, suami sudah duluan. Dahlah, biarin aja. Nggak ada juga larangan di kemasannya, kan.
Selain menjanjikan wajah yang lebih glowing, Scarlett Glowtening Serum juga membantu memudarkan bekas jerawat, menyamarkan garis halus dan flek, serta membuat kulit wajah lebih sehat. Semua manfaat tersebut berkat kandungan tranexamic acid, calendula oil, olive oil, allantoin, dan licorice extract. Apa saja sih itu?
Tranexamic Acid (Asam Traneksamat)
Umumnya digunakan untuk mengatasi perdarahan pascaoperasi. Berkat kemajuan teknologi dunia medis, asam traneksamat juga digunakan sebagai bahan skincare. Fungsinya untuk mengatasi penuaan, hiperpigmentasi, peradangan; menjaga kelembaban kulit, serta melindungi dari sinar UV.
Calendula Oil (Minyak Calendula)
Yakni minyak alami yang diekstrak dari bunga marigold. Bunga ini cantik banget loh, tapi kok tega teganya disebut bunga tembelek (tai ayam). Minyak calendula memiliki sifat antijamur, antibakteri, dan anti-inflamasi. Biasanya digunakan sebagai antiseptik.
Olive Oil (Minyak Zaitun)
Dikenal kaya akan vitamin, mineral, serta antioksidan, yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan kulit. Berkat berbagai kandungannya, minyak zaitun dipercaya dapat mencerahkan kulit wajah.
Licorice Extract (Ekstrak Akar Manis)
Di mana pertama kali mendengar kata licorice? Kalau di TV, pada iklan permen atau obat batuk, berarti kita sama. Nyatanya tumbuhan yang banyak terdapat di Asia Barat ini sejak zaman dulu memang umum digunakan sebagai obat herbal, terutama untuk melegakan tenggorokan.
Ekstrak akar manis dapat mencegah infeksi kulit, mengatasi peradangan, menjaga kelembaban, melindungi dari paparan sinar UV, dan membantu mencerahkan kulit. Rada mirip dengan asam traneksamat, ya!
Pilih yang Asli biar Aman
Pertama kali menggunakan Scarlett Glowtening Serum, tidak ada reaksi semacam alergi yang kudapat. Jadi memang terbukti klaim aman selama ini. Fyi, produk Scarlett sudah teruji bebas merkuri dan hidrokuinon. Khusus Glowtening Serum, sudah teregistrasi di badan pengawasan obat dan makanan dengan nomor BPOM RI NA 18211900313.
Suami bahkan mengaku wajahnya terasa lebih cerah setelah beberapa kali menggunakan Scarlett Glowtening Serum. Walau aku perhatikan, biasa-biasa aja sih! Hihi. Namanya juga baru beberapa kali, kan. Sementara untukku sendiri, asal di awal gak bikin gatel, gak iritasi, insyaallah selanjutnya tinggal lihat hasil.
Tekstur Glowtening Serum ini terbilang menengah. Gak encer, nggak kental. Aromanya kuat tapi gak mencolok. Ketika diaplikasikan ke wajah, tidak terasa lengket. Hanya butuh beberapa saat untuk serum menyerap setelah diratakan.
Gak aneh kalau barang bagus, mesti ada yang meniru. Biasanya yang ditiru kemasan saja, kualitas isi tentu beda jauh. Begitu juga dengan produk Scarlett. Kamu yang beli bukan dari toko Scarlett langsung, bisa cek keaslian produk dengan mengunjungi tautan ini.
Isi data yang diminta, lalu masukan kode di bawah barcode yang terdapat pada produk (untuk melihat kode seri). Mudah, kan? Untuk kamu yang belum beli, biar gak ribet cek-cek segala, order di sini aja. Dijamin ori!
No comments